Resep Dan Cara Membuat Kue Canai



Assalamualaikum Wr. Wb.
Selamat malam :D kali ini saya ingin berbagi resep dan cara membuat roti canai, roti canai adalah makanan khas melayu dan india, roti canai juga salah satu makanan yang paling saya suka, mengapa? karena rasanya yang enak bila dimakan dengan Kari Ayam atau diolesi susu kental manis dan ditaburi keju dan meses ceres.. hmm penasaran?Checkthisout ya!^^


Bahan Yang dibutuhkan :
> 500 gram Tepung terigu
> 1 Butir telur
> Air garam secukupnya (Hangat kuku) 150 ml
> 1 Susu kental saset
> Minyak dan mentega cair secukupnya (mentega 80% minyak goreng 20%) dicampur

Cara Membuat :
  1. Tepung diaduk dengan air garam dan telur,masukan susu kental saset, lalu masukkan 5 sendok makan mentega yg sudah dicampur minyak goreng, Diuleni sampai lembut
  2. Bagi 50-60 gram berbentuk bola kemudian diamkan didalam wadah yang dan tutup dengan pelastik atau serbet biarkan selama 2-3 Jam
  3. setelah 2-3 jam ambil satu dan lebarkan dengan cara di giling atau ditarik kiri kanan atau atas bawah setipis mungkin lalu olesi dengan mentaga yang sudah dicampur minyak goreng tadi(80% mentega + 20 minyak goreng) , lalu gulung memanjang dan lalu simpul hingga bulat
  4. Selanjutnya ditipiskan dengan cara ditekan dengan tangan hingga membentuk lingkaran dan digoreng satu persatu dan dibolak balik hingga warnanya kekuningan
  5. Roti canai siap dihidangkan dengan Kari Ayam, atau diolesi susu kental manisdan ditaburi keju sesuai selera
gampang-gampang susah nih ngebuatnya, kalo pertama buat emang belum tentu enak hasilnya tapi kita harus terus mencoba haha okesip.. selamat mencobaaa yaa..


Komentar

Postingan Populer